Senin, 05 Juni 2017



·        Mencadangkan, mengimpor, atau menghapus blog
Anda dapat mencadangkan konten blog dan mengimpornya ke blog lain. Anda juga dapat mencadangkan blog sebelum menghapusnya.
·         Mencadangkan blog
Ketika mencadangkan blog, Anda akan mendapatkan file .xml untuk pos dan komentar:
  1. Login ke Blogger.
  2. Klik blog yang akan di-backup.
  3. Di menu sebelah kiri, klik Setelan Lainnya.
  4. Di bagian "Impor & backup", klik Backup Konten   Simpan ke komputer.
·        Menyimpan salinan tema blog
  1. Login ke Blogger.
  2. Klik blog yang Anda inginkan.
  3. Di menu sebelah kiri, klik Tema.
  4. Di sudut kanan atas, klik Backup / Pulihkan.
  5. Klik Download tema.
·        Mengimpor postingan dan komentar ke blog
Anda dapat mengimpor file .xml pos dan komentar ke blog:
  1. Login ke Blogger.
  2. Pilih blog yang ingin Anda beri postingan dan komentar hasil impor.
  3. Di menu sebelah kiri, klik Setelan Lainnya.
  4. Di bagian "Impor & backup", klik Impor Konten.
  5. Pilih file .xml dari komputer Anda.
  6. Klik Publikasikan.
Catatan: Tidak ada batasan ukuran file untuk mengimpor blog, tetapi jumlah impor dalam sehari dibatasi.
·        Menghapus blog
Ada dua cara untuk menghapus blog:
  • Bila menghapus blog: Anda memiliki waktu singkat untuk memulihkannya jika berubah pikiran.
  • Bila menghapus blog secara permanen: semua informasi blog, pos, dan halaman akan dihapus, dan Anda tidak akan dapat memulihkannya.
Catatan: Anda harus menjadi administrator blog untuk dapat menghapusnya
.
·        Menghapus blog
  1. Login ke Blogger.
  2. Pilih blog yang ingin Anda hapus.
  3. Pada menu sebelah kiri, pilih Setelan Lainnya.
  4. Di bagian "Hapus Blog" di samping "Hapus blog Anda", klik Hapus blog.
  5. Klik Hapus Blog Ini.
·        Menghapus blog secara permanen
Untuk menghapusnya secara permanen, ikuti langkah-langkah di atas, kemudian:
  1. Pada dasbor Blogger di sebelah nama blog yang Anda hapus, klik Hapus secara permanen.
  2. Di jendela yang terbuka, klik Hapus secara permanen.
Catatan: Setelah blog dihapus secara permanen, URL blog tidak dapat digunakan lagi.
·        Memulihkan blog yang dihapus
Anda dapat memulihkan blog untuk jangka waktu yang pendek setelah menghapusnya, jika blog belum dihapus secara permanen:
  1. Login ke Blogger.
  2. Di sebelah kiri dasbor Blogger, di samping nama blog Anda, klik Panah Bawah .
  3. Di bagian "Blog yang dihapus", klik blog yang ingin Anda pulihkan.
  4. Klik Urungkan penghapusan



PENGERTIAN CAMTASIA
Program Camtasia Studio adalah software yang digunakan untuk Mengcapture Screen dan Meredord dalam membuat menu Interaktif dan pembuatan media presentase yang diproduksi TechSmith.

FUNGSI CAMTASIA
Camtasia Studio memiliki kemampuan untuk menyimpan vidio hasil dari rekaman (record screen) dalam 3 type file setelah format dan direndering yaitu diantaranya :
1). Menyimpan file dalam bentuk vidio yang biasanya dikenal dengan type file dengan ekstention avi, mpg, wmp. Hal ini dapat diputar dimedia player atau Quick Time, dengan program ini dapat mengatur pengoperasian vidio sesuai dengan keinginan, misalnya jika ingin mempercepat movie atau ingin kembali keawal dan lain sebaginya.
2)    Meyimpan dalam bentuk Macromedia Flash Player yang mempunyai type ekstention SWF. Pada type ini dapat dijalankan dengan program Macromedia Flash Player.
3)    Penyimpanan dalam bentuk html. Dimana dalam type ini dapat broser ke internet sehingga para peminat / pengguna media pembelajaran interaktif ini dapat mengakses lewat internet.

CARA MENGGUNAKAN CAMTASIA

Untuk memulai Camtasia Studio 3, adalah beberapa cara yaitu :

1)    Klik tombol start
2)    Letakkan pointer mouse kita pada program yang kita inginkan. Maka menu program akan  muncul.
3)    Arahkan  dan klik pointer mouse kita pada Camtasia studio akan mulai bekerja.

Lembar Kerja Yang Ada di Camtasia Studio 3          

       Lembar kerja yang ada di Camtasia Studio yaitu :         

1)    Toobar, terdiri dari toolbar standar dan toolbar formating yang diletakkan di atas areal kerja.
2)    Task List, pada bagian ini terdiri dari beberapa bagian yaitu :
a)    Record The ScreenYaitu menu yang digunakan untuk merekam suatu program tertentu yang terlihat pada layer (screen), tampilan yang terlihat pada layer (screen) baik terlihat pada bagian tertentu atau secara keseluruhan dan dapat juga digunakan untuk record suara (audio)
b)    Import Yaitu menu yang digunakan untuk mengimpor file dari folder lain dalam bentuk vidio, audio dan images.
c)    Edit Yaitu menu yang dipakai untuk mengedit hasil dari record sesuai dengan keinginan.
d)    Produce Yaitu menu-menu yang terdiri dari :
1)      Produce vidio as yang dapat menyimpan hasil record ke dalam bentuk avi, swf dan html setelah di format dan di rendering.
2)      Create CD menu yaitu menu yang biasanya digunakan untuk membuat menu atau daftar pilihan yang akan tampil pertama di dalam CD nteraktif yang akan menghubungkan (link) dengan file lain.
3)      Create Web menu yaitu menu yang biasanya digunakan untuk membuat tombol-tombol menu dalam web dalam bentuk html.
a)      Camtasia studio tips yaitu menu-menu yang biasanya digunakan pada saat kita mengalami kesulitan dan memerlukan bantuan tentang program Camtasia Studio ini.b)Clip bin, adalah tempat storage dari hasil record program yang kita jalankan dari suatu proyek.
c)       Layer Preview, adalah digunakan untuk melihat dan
menjalankan hasil dari record suatu proyek.
d)      Time Line, adalah tempat untuk menjalankan hasil dari proyek setelah di drag dari clip bin.

CARA MENGINSTAL CAMTASIA STUDIO 7

1.      Buka aplikasi camtasia studio 7, maka akan muncul jendela dari kemtasia studio tersebut , bila anda menginkan aplikasi ini berada di system operasi anda , anda hanya perlu klik tombol next
2.      Kemudian untuk menyetujui system ini pada operasi anda , klik bitbutton I accept , kemudian klik tombol next
3.      Masukan serial number , name user bebas, penulis memasukan user dengan nama Jono
4.      Secara default penempatan system ini pada parisi c, yang anda hanya lakukan hanyalah klik tombol next
5.      Maka proses install aplikasi camtasia studio 7 akan berlangsung
6.      Bika sudah selesai menginstal camtasia sudio 7 , klik tombol finish ,

Aplikasi camtasia Studio 7 , sudah support pada sisitem operasi Windows Xp service Pack 2 & 3,dan tak kalah ketinggalan window’s 7 pun sudah support . agar hasil camtasia studio ini maksimal gunakan Requiment Pentium 4 dengan kapasitas 2,66Ghz ,Ram 512 Mb, Hardisk 40Gb.
Ada tiga cara untuk memproduksi sebuah video dengan Camtasia, yaitu merekam langsung dari kamera, mengambil gambar dan video yang ada di dalam hard disk, dan memproduksi paket video sekaligus membaginya ke teman dan kolega Anda. Untuk merekam, ada banyak pilihan yang bisa digunakan oleh pengguna.
Untuk merekam layar misalnya. Anda tidak hanya merekam pergerakan mouse, tetapi juga dapat ditambahkan efek-efek animasi dan audio untuk memperjelas video yang Anda buat. Area yang direkam pun bisa Anda atur dengan bebas. Anda bisa merekam dalam mode full screen atau window.  Proses perekaman bisa juga Anda tambahkan audio lewat mikrofon.
Proses perekaman cukup mudah dilakukan. Hasilnya bisa disimpan dalam format bawaan Camtasia atau diedit lang­sung melalui fungsi edit video yang ada di dalam aplikasi ini. Pada fungsi edit, Anda bisa menambahkan titel, teks, dan objek menarik lain di dalam video yang baru Anda rekam. Aplikasi ini sudah menyedia­kan banyak tema untuk pembuatan titel. Jadi, Anda cukup mengisi teksnya saja.  Di fungsi edit Anda juga bisa mengubah resolusi video dengan mudah.
Setelah melalui proses edit, selanjutnya Anda dihadapkan pada fungsi Produce. Di sini Anda disuguhkan berbagai macam format video. Pilih salah satu dan klik "Next", Camtasia akan memproduksi hasil rekaman yang sudah diedit ke dalam format video pilihan Anda. 
Satu fungsi yang menarik dari versi 8 ini adalah interaksi dengan mobile device. Melalui sebuah apps di Google Playstore atau dengan men-scan barcode, interaksi dengan smartphone bisa dilakukan secara dua arah. Selain itu, aplikasi ini juga mendukung fungsi impor dari Google Drive. 

Jumat, 02 Juni 2017



IDM memang menjadi software idola dalam hal download mendownload. Tetapi akhir-akhir ini muncul suatu kasus yang agak aneh menurut saya. Banyak yang mengalami notifikasi yang muncul dari IDM yang bertuliskan “Internet Download Manager has been registered with a fake serial number” . Ya mungkin hampir semua pengguna IDM mengalami notifikasi seperti ini.
Sebenarnya notifikasi yang muncul karena fake serial ini tidak mempengaruhi kinerja IDM, karena IDM masih tetap bisa digunakan seperti biasa dan tetap activated. Namun saya akui memang notif dari IDM Fake Serial number ini sangatlah mengganggu sekali. Setiap kali di close nanti beberapa saat muncul lagi notif yang sama.
Nah sekarang anda tidak perlu khawatir lagi, karena disini saya akan menjelaskan cara untuk menghilangkan notif IDM registered with a fake serial number tersebut dengan sangat mudah. Caranya adalah dengan menjalankan TrashReg.exe dan menghentikan proses visual protect, lalu mengganti File “IDMGrHlp” yang terdapat di system IDM dengan “IDMGrHlp” yang saya bagikan di bawah ini. Untuk lebih lengkapnya silahkan anda lihat caranya berikut ini.
Cara Menghilangkan Notif IDM has been registered with a fake serial number :
  1. Sebelum menggunakan cara ini, anda harus memastikan bahwa IDM yang terinstal di PC anda adalah IDM terbaru. Jika anda belum mempunyai IDM terbarunya, silahkan download dulu IDMnya pada link di bawah ini IDM Terbaru 2016 Final Full Version
  2. Download IDM Fake Serial Remover pada link di bawah artikel ini.
  3. Agar proses patch untuk mengihlangkan notif IDM Fake Serial Number ini berjalan lancar, silahkan anda matikan dulu antivirus yang terinstal di PC anda sementara.
  4. Ekstrak file yang sudah anda download tadi
  5. Hasil ekstraknya nanti berupa folder yang di dalamnya terdapat beberapa file.
  6. Anda klik 2x pada file TrashReg.exe dan instal seperti biasa.
  7. Setelah proses instalasi file TrashReg.exe selesai, anda buka aplikasinya dan cari file yang bernama “Visual Protect 3.5+”. Setelah ketemu, anda klik 1x file yang bernama “Visual Protect 3.5+” tersebut dan deleted (hapus).
  8. Okay, satu proses telah selesai. Kini menuju ke langkah berikutnya.
  9. Sekarang anda masuk ke task manager. Bagi anda yang belum tau cara masuk ke task manager, silahkan anda klik kanan pada taksbar windows anda, lalu klik “Start Task Manager”.
  10. Setelah masuk task manager, anda pilih tab (bagian) Processes. Lalu anda cari ke bawah file yang bernama “IDMan.exe”. Jika sudah ketemu silahkan anda klik file “IDMan.exe” tersebut dan pilih end processes. Jika anda tidak menemukan file yang bernama “IDMan.exe” maka anda dapat langsung lanjut ke langkah berikutnya.
  11. Kini jalankan aplikasi “IDM Trial Reset.exe” yang terdapat di dalam folder hasil ekstrak tadi. Lalu klik tab Trial reset  dan anda Centang ‘Automatically’. tunggu sampai proses-nya selesai
  12. Jika prosesnya  sudah selesai, anda tinggal copy file “IDMGrHlp.exe”, “Patch.exe,” dan juga “Registration.reg” ke  folder instalasi IDM anda dan pilih Replace/Overwrite. Biasanya letak folder instalasi idm ada di C:\Program Files\Internet Download Manager\
  13. Lau langkah selanjutnya adalah klik kanan Patch.exe > Run as Administrator > Klik Patch > Isikan nama depan & nama belakang terserah anda.
  14. Close Patch, kemudian klik 2x pada file “Registration.reg”
  15. Selesai!

 Tutorial kali ini mengenai cara menginstall (ulang) windows 10. Seperti yang anda ketahui bahwa windows 10, sistem operasi besutan Microsoft ini mengundang perhatian khusus bagi pengguna komputer.
Banyak dari mereka yang melakukan upgrade dari sistem operasi lama mereka ke windows 10. Hal tersebut wajar-wajar saja, mengingat interface dari windows 10 ini sangatlah elegan dan keren.
Tampilan windows 10 ini merupakan perpaduan antara windows 7 dan windows 8. Perlu anda tahu juga, cara menginstallnya pun hampir mirip dengan cara menginstall windows 8. Saran saya, baca baik-baik tutorialnya sampai habis biar nantinya tidak ada masalah ketika proses instalasi windows 10 nya.
Sebelum menginstall sistem operasi windows 10, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan, diantaranya sebagai berikut :
  • Siapkan DVD installer windows 10 nya terlebih dahulu yah, karena tutorial kali ini menggunakan DVD untuk media instalasinya.
  • Agar booting pertama kali dari DVD, silakan setting terlebih dahulu boot device priority pada menu BIOS.
  • Jika yang diinstall laptop, colokkan charger segera, jangan sampai batrei habis waktu melakukan instalasi.
  • Seperti biasa, siapkan beberapa camilan atau bisa juga sambil dengerin musik, karena proses instalasi windows 10 cukup lama. Proses instalasinya kurang lebih setengah jam dan setengah jam itu sangat lama bagi saya, hehehe nginstallnya nyantai saja sambil nyemil.
Bagaimana cara setting BIOS agar booting dari DVD?
Seperti yang telah saya katakan sebelumnya, anda harus setting BIOS agar booting pertama kali dilakukan dari DVD. Karena defaultnya komputer/ laptop booting pertama kali dari HDD, maka anda harus menggantinya dengan cara sebagai berikut :

1. Nyalakan atau restart komputer/ laptop anda. Setelah itu, tekan tombol DEL(Delete) berulang kali sampai muncul tampilan BIOS seperti gambar dibawah ini. Oh yah, tidak semua komputer/ laptop menggunakan tombol DEL untuk masuk ke menu BIOS loh, ada beberapa tombol yang paling umum digunakan seperti F1, F2, atau Fn+F2 tergantung manufacturernya. Selanjutnya pindah ke tab Boot menggunakan tombol ◄ ►.

2. Seperti yang anda lihat bahwa Hard Drive atau HDD berada pada urutan teratas. Hal tersebut menandakan bahwa booting pertama kali dilakukan dari HDD.

3. Supaya booting pertama kali dilakukan dari DVD, silakan pilih CD-ROM Drive kemudian geser menggunakan tombol +/ – sampai berada di urutan teratas seperti yang tampak pada gambar berikut.

4. Jangan lupa masukkan DVD installer windows 10nya ke DVDROM, kemudian simpan hasil settingan BIOS anda tadi dengan menekan tombol F10, lalu pilih Yes.

Langkah-langkah menginstall windows 10
Setelah anda sudah setting BIOS agar booting pertama kali dari DVD, saatnya anda melakukan instalasi windows 10. Simak langkah-langkah berikut ini untuk menginstall windows 10 :

1. Tekan sembarang tombol untuk memulai instalasi windows 10. Misalkan anda dihadapkan kembali dengan tampilan seperti ini pada tengah-tengah proses instalasi, jangan tekan tombol apapun ya, karena anda akan dibawa kembali ke proses awal instalasi jika melakukannya.

2. Pilih Indonesian (Indonesia) pada Time and currency format, untuk yang lainnya seperti Language to install dan Keyboard or input method biarkan default, tidak usah diganti.

 3. Selanjutnya pilih Install now.

4. Kemudian centang I accept the license terms, lalu pilih Next untuk melanjutkan.

5. Pada langkah berikut ini, silakan pilih Custom: Install Windows only (advanced).

6. Misalkan anda ingin melakukan install ulang maupun upgrade/ downgrade dari sistem operasi windows lama anda ke windows 10, cukup delete Drive 0 Partition 2 (partisi C:) dan Drive 0 Partition 1 : System Reserved, nanti secara otomatis, kedua partisi yang anda hapus tersebut menjadi Unallocated Space (belum dipartisi).
Nah, selanjutnya silakan buat partisi baru lagi dan jadikan Drive 0 Partition 2 sebagai lokasi instalasinya, lalu pilih Next untuk melanjutkan. Dengan begitu, data-data pada partisi lain tetap aman (tidak terhapus). Lebih jelasnya, simak gambar gif berikut ini (Jika anda menggunakan ponsel saat membaca tutorial ini, pastikan anda menggunakan browser Chrome atau Mozilla agar gambar gif bergerak dengan sempurna):
Bagi anda yang ingin install ulang maupun upgrade/ downgrade dari sistem operasi windows lama anda ke windows 10, silakan lewati langkah nomor 7-11. Dan bagi anda yang HDDnya masih kosong, mulus atau yang belum pernah diinstall sistem operasi windows sebelumnya, silakan lewati langkah nomor 6 ini.

7. Seperti yang anda lihat pada gambar berikut bahwa ruang HDD masih kosong (Unallocated Space). Untuk itu, anda harus mempartisinya. Untuk jumlah partisinya, bisa 2 atau lebih, sesuai keinginan anda.

8. Silakan pilih Drive 0 Unallocated Space > New, tentukan ukuran partisi tersebut, lalu pilih Apply. Ukurannya jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit juga. Misalkan ukuran HDD anda 320GB/ 500GB, beri ukuran 100GB saja sudah cukup, karena parti
si yang pertama kali anda buat ini merupakan partisi system (partisi C:).

9. Pilih OK untuk pembuatan system reserved partition.

10. Silakan buat 1 atau lebih partisi lagi dengan cara yang sama seperti pada langkah nomor 8.

11. Seperti yang anda lihat pada gambar berikut ini, saya hanya membuat 2 partisi utama. Selanjutnya pilih Drive 0 Partition 2 untuk lokasi instalasinya (jangan ditempatkan di partisi lain ya), lalu pilih Next.

12. Proses instalasi sedang berjalan. Proses ini memakan waktu kira-kira 30 menitan, tunggu saja sambil makan keripik. Oh ya, nantinya komputer/ laptop anda akan restart sendiri berulang kali, jadi jangan kuatir, karena hal tersebut sebagian dari proses instalasi windows 10.

13. Silakan masukkan product key windows 10 anda, lalu Next. Jika tidak punya, silakan pilih Do this later. Anda bisa mengaktifkan windows 10 anda nanti.

14. Selanjutnya pilih Use Express settings.

15. Pilih I own it.
16. Pada halaman ini anda disuruh login akun microsoft anda. Anda bisa melakukannya nanti, jadi pilih Skip this step.
17. Silakan masukkan nama komputer anda dan juga password bila perlu (alangkah baiknya diberi password biar tidak sembarang orang dapat mengakses komputer/ laptop anda). Isikan kata atau kalimat yang membantu anda mengingat password anda pada kolom Password hint.
16. Proses ini tidak memakan waktu banyak kok, tunggu saja sebentar sampai anda dibawa ke dekstop anda.
17. Dan taddaaah, instalasi windows 10 berhasil! Berikut tampilan desktop pada windows 10 yang keren dan menarik.